Mahasiswa UNAS Adakan PKM di Desa Cijayanti


Mahasiswa Universitas Nasional (UNAS) menggelar Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) di Desa Cijayanti pada 23-24 Januari 2025 dengan tema Penguatan Kearifan Lokal dan Peningkatan Ketahanan Ideologi. Acara ini diikuti 180 mahasiswa dari berbagai program studi dan dibuka oleh Wakil Dekan FISIP UNAS, Dr. Aos Yuli Firdaus, S.IP., M.Si.

Hari pertama diisi dengan kuliah umum dan seminar oleh Prof. Dr. Drs. Adv. Ganjar Razuni, S.H., M.Si., yang membahas pentingnya kearifan lokal seperti gotong royong dan musyawarah. Selain itu, ada penyuluhan bahaya narkoba, pemberdayaan UMKM, serta diskusi tentang dampak kerusakan lingkungan. Kegiatan juga dimeriahkan dengan Job Fair dari PT. Hadana.

Pada hari kedua, mahasiswa bersama warga mengadakan Jumat Bersih untuk membersihkan lingkungan desa serta melakukan wawancara dengan warga guna memahami permasalahan setempat. Acara ditutup oleh Kepala Desa H. Ahmad Paojan, S.Kep., yang mengapresiasi kontribusi mahasiswa dalam kegiatan ini.

info lengkap : https://www.unas.ac.id/berita/mahasiswa-universitas-nasional-gelar-pkm-di-desa-cijayanti/

Komentar